10 Kedai Mie Ramen di Jogja dengan Cita Rasa yang Mewah

Photo of author

Ditulis oleh Sanjoko

Your life is as good as your mindset

Mau makan mie ramen di Jogja tapi tidak tahu tempatnya? Jangan khawatir, Anda bisa langsung cek daftar rekomendasi kedai mie ramen di Jogja ini!

Ramen dikenal sebagai salah satu masakan khas Jepang yang popularitasnya di tanah air sudah tidak diragukan lagi. Identik dengan kuahnya yang kental dan gurih serta selalu ditemani dengan daging, telur rebus, daun bawang, nori dan topping ala Jepang lainnya.

Sajian mie ini mampu mengenyangkan lidah siapa saja yang mencicipinya. Ada banyak kedai atau tempat makan ramen yang bisa kita temukan di seluruh kota di Indonesia, salah satunya di Jogja.

Meski Jogja terkenal dengan kuliner gudegnya, Jogja juga memanjakan Anda dengan sejumlah kedai mie ramen yang enak dan mengenyangkan. Untuk itu, berikut beberapa kedai mie ramen di Jogja yang wajib untuk dikunjungi.

10 Kedai Mie Ramen di Jogja

Nah, berikut ini rekomendasi kedai ramen enak di Jogja yang khusus menjual ramen atau juga menjual makanan khas Jepang lainnya. Yuk, langsung saja simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

1. Hakata Ikkousha

Kedai pertama dalam daftar kedai mie ramen di Jogja adalah kedai ramen Hakata Ikkousha. Kedai ini khusus menjual berbagai jenis ramen. Namun, kedai ramen ini memiliki menu yang tidak halal, jadi sebaiknya tanyakan dulu kepada pelayan apakah mereka memiliki menu halal di sini.

Kuah ramen di sini cukup kental dengan aroma kaldu yang kuat. Rasa gurih kaldu ramen di sini begitu memanjakan. Mengingat Hakata Ikkousha merupakan kedi ramen kelas atas, harga menunya cukup mahal. Lokasi Hakata Ikkousha berada di Jalan Demangan Baru No. 18 Yogyakarta dan Jogja City Mall.

Ilustrasi ramen kuah. Sumber: istockphoto.com
Ilustrasi ramen kuah. Sumber: istockphoto.com

2. Hakone Ramen House & Japanese Fusion

Pencinta ramen di Jogja wajib mengunjungi Hakone Ramen House dan Japanese Fusion. Restoran ramen ini menawarkan ramen dengan cita rasa autentik. Mereka bilang para chef yang menyusun masakan di sini berasal langsung dari negeri bunga sakura.

Tidak seperti biasanya, Hakone tidak hanya menjual ramen kuah tapi juga ramen kering. Sup ramen di sini sangat enak dengan rasa kaldu yang pas. Bahkan, telur ramennya juga matang sempurna. Jika penasaran dengan kelezatan ramen di Hakone, datang saja ke tempatnya yang berada di Jalan Komplek Colombo No. 40, Sleman, Yogyakarta.

3. Nagoya Japanese Fusion Resto

Ingin makan ramen murah yang tidak menguras kantong? Datang saja ke Nagoya Japanese Fusion Resto. yang merupakan restoran dengan menu makanan khas Jepang. Tentu saja ada menu ramen di sini. 

Harganya juga sangat bersahabat, yaitu hanya di bawah 20 ribuan saja. Menu ramen yang paling favorit adalah gyokai ramen, yuguchi ramen, dan miso ramen. Restoran ini memiliki menu sushi dan berbagai hidangan nasi. Alamat restoran ini terletak di Jalan DR. Sardjito No. 11, Gondokusuman, Yogyakarta.

4. Sushi Tei

Sushi Tei merupakan restoran yang tidak khusus menjual ramen. Sesuai dengan namanya, Sushi Tei menonjol di menu sushi, tetapi ramen di sini juga enak dan membuat ketagihan.

Beberapa menu ramen paling populer bagi pengunjung Sushi Tei antara lain Shoyu Ramen, Spicy Miso Ramen, dan Kaisen Ramen. Selain ramen, Sushi Tei juga menjual udon, mi khas Jepang dengan bentuk yang lebih besar dan padat dari mi ramen biasa. Sushi Tei bisa di kunjungi di alamat Komplek Colombo Jalan Gejayan No. 9, Sleman, Yogyakarta.

Ilustrasi ramen kering. Sumber: depositphotos.com
Ilustrasi ramen kering. Sumber: depositphotos.com

5. Neru Ramen

Neru Ramen merupakan kedai sederhana dengan berbagai menu ramen. Yang membuat mie ramen unik di sini adalah kita bisa mengatur sendiri tingkat kepedasan untuk ramen yang kita pesan.

Isi dari sajian mie ramen ini juga sangat beragam, mulai dari chicken nugget, chicken wings, sosis, bakso ikan dan lainnya. Makan ramen yang enak tidak harus mengeluarkan biaya terlalu banyak. Anda bisa langsung menuju Neru Ramen di Jalan A.M. Sangaji, Jetis, Yogyakarta.

6. Ichiban Sushi

Meski namanya Ichiban Sushi, Anda akan menemukan ramen di sini. Harganya lumayan normal karena rasa yang ditawarkan juga lumayan enak. Uniknya, ramen di tempat ini tidak hanya disajikan dengan kuah, tapi juga ada ramen kering dan ramen hotplate.

Yang pasti semua menu ramen di Ichiban Sushi halal. Anda bisa memilih lauk ayam atau sapi. Ichiban Sushi berlokasi di Hartono Mall, Jalan Ringroad Utara, Sleman, Yogyakarta.

7. Rynauchi Ramen, Donburi & Sushi

Salah satu kedai ramen enak dengan harga terjangkau di Jogja adalah Rynauchi Ramen. Tempatnya juga cukup nyaman dan bersih bahkan makannya pun terasa jadi lebih nikmat. Selain itu, restoran Jepang ini juga menyajikan menu ramen yang sangat mantap.

Rynauchi tidak menyajikan ramen yang asal-asalan karena ramen di sini diproses dengan baik untuk menghasilkan kaldu yang gurih, mie setengah matang, dan telur ramen yang tampak lezat. Rynauchi Ramen, Donburi and Sushi berada di Ruko Babarsari No.110, Sleman, Yogyakarta.

8. Hikaru Dining

Hikaru Dining merupakan restoran yang menawarkan hidangan khas negeri bunga sakura berkualitas tinggi dengan rasa yang sangat lezat. Tidak banyak pilihan menu ramen di restoran ini, namun menu ramen di sini dijamin sangat memuaskan.

Favorit paling populer adalah Hikaru Shoyu Ramen dan Chicken Teriyaki Ramen. Hikaru Dining memiliki 2 cabang di Jogja tepatnya di Jalan Colombo No. 4 dan di Jogja City Mall.

9. Sushi Story

Restoran yang khusus menjual makanan khas Jepang ini menawarkan harga yang terjangkau untuk setiap menunya. Tak heran jika Sushi Story selalu dipenuhi oleh masyarakat Jogja dari segala usia.

Sushi Story tidak khusus menjual ramen, tetapi menawarkan berbagai pilihan menu ramen seperti Sakura Ramen, Tori Katsu Ramen, Gyu Chasu Ramen dan masih banyak lagi. Kuah ramen di Sushi Story bening dan rasanya enak dan segar. Sushi Story terletak di Jalan Affandi No. 37, Sleman, Yogyakarta.

Ilustrasi ramen dengan hotplate. Sumber: tripadvisor.co.id
Ilustrasi ramen dengan hotplate. Sumber: tripadvisor.co.id

10. Nikkou Ramen

Nikkou Ramen merupakan kedai ramen sederhana yang menjual berbagai macam ramen dengan harga yang relatif dan terjangkau. Ramen di tempat ini dijamin halal, jadi jangan ragu untuk makan ramen di Nikkou.

Beberapa menu yang ditawarkan oleh Nikkou Ramen antara lain yaitu Curry Ramen, Gyu Gyu Ramen dan Chicken Ramen. Nikkou Ramen dapat ditemukan di Jalan AM Sangaji No. 90, Tegalrejo, Yogyakarta.

Ajak keluarga, teman atau pasangan Anda untuk mencicipi kelezatan ramen di 10 Kedai Mie Ramen di Jogja dan jangan lupa juga untuk mencicipi Minuman khas Jogja yang tiada tara.