Inilah 6 PKBM Berkualitas di Jogja yang Bisa Anda Pilih

Photo of author

Ditulis oleh Melynda Dyah

Seorang Content Writer yang membawa semangat dan kreativitas dalam setiap tulisannya. Bekerja untuk Zeka Digital dan untuk diri sendiri.

Kita semua tahu bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan. Dimana pendidikan tidak hanya didapatkan dari bangku sekolah formal, melainkan juga non formal. Seperti halnya di PKBM Jogja yang menawarkan pembelajaran non formal berkualitas.

Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat atau PKBM merupakan lembaga yang sengaja dibentuk oleh masyarakat yang bergerak dalam bidang pendidikan non formal. Di tempat ini, tidak hanya diajarkan ilmu pengetahuan tetapi juga mengexplore kemampuan yang dimiliki.

PKBM menjadi wadah bagi masyarakat untuk belajar dalam segala hal guna meningkatkan keterampilan, keahlian, pengetahuan, maupun bakat yang dimiliki. PKBM juga menjadi alternatif bagi masyarakat yang mengalami putus sekolah. 

Karena umumnya PKBM menyediakan pendidikan kesetaraan. Dimana ijazahnya diakui dan bisa digunakan untuk mendapatkan ilmu ke jenjang sebelumnya maupun untuk mendapatkan pekerjaan yang layak. 

Rekomendasi PKBM Berkualitas di Jogja, Sumber: kicaunews.com
Rekomendasi PKBM Berkualitas di Jogja, Sumber: kicaunews.com

7 Daftar Rekomendasi PKBM Berkualitas di Jogja

Di Jogja sendiri sudah banyak PKBM yang hadir menjadi tempat untuk menuntut ilmu. Nah, jika sebelumnya kami sudah pernah memberikan rekomendasi mengenai rumah tahfidz Jogja, kali ini kami akan memberikan beberapa rekomendasi PKBM berkualitas. Diantaranya: 

1. HSG Khairu Ummah Bantul

HSG Khairu Ummah Bantul, Sumber: ulasan google maps
HSG Khairu Ummah Bantul, Sumber: ulasan google maps

Mencari PKBM berbasis pendidikan Islam? HSG Khairu Ummah Bantul adalah pilihan terbaik. Sekolah ini bisa menjadi alternatif pendidikan berbasis aqidah Islam bagi anak, mulai dari jenjang playgroup hingga tingkat SMA.

HSG Khairu Ummah menjadi sekolah pencetak para generasi Islami yang kurikulum serta ijazahnya diakui oleh Dinas Pendidikan. HSG Khairu Ummah merupakan sekolah yang sederhana tetapi materi yang diajarkan membentuk karakter kuat seorang muslim. 

Karena tidak hanya ilmu pengetahuan umum saja yang diajarkan disini, tetapi juga diberikan bekal untuk mengarungi kehidupan sesuai dengan ajaran-ajaran Islam. Materi-materi disini juga diajarkan oleh para pendidik berpengalaman dan istiqomah dalam mempelajari Islam.

Jadi rasanya tidak heran apabila lulusan dari HSG Khairu Ummah memiliki pribadi unggul berkepribadian Islam. Karena para pendidiknya pun turut serta dalam mengimplementasikan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

  • Alamat: Kasih, Tamantirto, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • No. Telp: 0818-271-475
  • Jam operasional: Senin – Jumat Pukul 08.00 – 14.00 WIB

2. WK School (Homeschooling) – PKBM Wijaya Kusuma

WK School (Homeschooling) - PKBM Wijaya Kusuma, Sumber: ulasan google maps
WK School (Homeschooling) – PKBM Wijaya Kusuma, Sumber: ulasan google maps

Opsi terbaik PKBM Jogja lainnya ada Wijaya Kusuma. Disini, belajar yang tadinya terasa membosankan disulap menjadi lebih menyenangkan, karena suasana yang santai tapi serius. Kelas yang disediakan untuk belajar pun nyaman layaknya belajar di rumah. 

Belum lagi ditunjang dengan para pendidik yang sangat berkompeten dalam bidangnya masing-masing. PKBM Wijaya Kusuma menyediakan beberapa macam kelas, dari paket A, paket B, paket C, bahkan memiliki program homeschooling unggulan yang beda dari lainnya. 

Menjalankan sekolah non formal di PKBM Wijaya Kusuma dapat mencetak lulusan yang tidak hanya cerdas namun juga kreatif. 

  • Alamat: Jl. Sidat No.5, Sorosutan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • No. Telp: (0274) 4290-842
  • Jam operasional: Senin – Jumat pukul 09.00 – 15.00 WIB

3. PKBM Reksonegaran

PKBM Reksonegaran Yogyakarta, Sumber: PKBM Reksonegaran
PKBM Reksonegaran Yogyakarta, Sumber: PKBM Reksonegaran

Siapa yang tidak tahu PKBM Reksonegaran? Untuk ukuran sekolah non formal Jogja berkualitas, PKBM Reksonegaran adalah salah satu yang cukup populer. PKBM Reksonegaran adalah sekolah dengan sistem belajar sangat ramah anak.

Disini, anak-anak bisa explore kemampuan, minat, dan bakatnya masing-masing secara optimal. Tentu saja dibimbing dengan para pendidik yang tidak kalah ramah, berwawasan luas, dan juga cekatan. 

Tidak hanya akan belajar di kelas layaknya sekolah pada umumnya, PKBM Reksonegaran juga akan mengajak para siswa belajar di luar kelas. Dengan materi juga pendidiknya, PKBM Reksonegaran sendiri telah terakreditasi A sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.

  • Alamat: Klitren, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • No. Telp: 0818-0278-0678
  • Jam operasional: Senin – Sabtu pukul 08.00 – 16.00 WIB

4. PKBM Mandiri Bantul

PKBM Mandiri Bantul, Sumber: pkbmmandiribantul.blogspot.com
PKBM Mandiri Bantul, Sumber: pkbmmandiribantul.blogspot.com

Selanjutnya ada PKBM Mandiri Bantul yang hadir sebagai wadah untuk mencetak individu yang cerdas, terampil, dan mandiri. PKBM Mandiri didirikan guna memberikan pendidikan non formal bagi mereka yang tidak tertampung di jalur sekolah formal.

PKBM Mandiri menawarkan pendidikan dari tingkat PAUD, paket A, paket B, paket SMA, homeschooling, hingga life skills. Semua materi yang diajarkan dan ijazah yang dikeluarkan oleh PKBM Mandiri pun diakui dan bisa digunakan untuk mendaftar ke perguruan tinggi. 

Tidak hanya itu saja, PKBM Mandiri memiliki kurikulum dan juga pendidik berkualitas. Sehingga mampu bersaing dengan lembaga pendidikan formal. Bahkan, para siswa yang menuntut ilmu di PKBM Mandiri juga rutin mengikuti lomba nasional.

  • Alamat: Jl. Samas Km. 21, Karen, Tirtomulyo, Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • No. Telp: 0851-0121-5733
  • Jam operasional: Senin-Sabtu pukul 08.00 – 17.00 WIB

5. PKBM Panca Usaha

PKBM Panca Usaha, Sumber: pkbmpancausaha.sch.id
PKBM Panca Usaha, Sumber: pkbmpancausaha.sch.id

PKBM Panca Usaha juga bisa dijadikan alternatif untuk mendapatkan pendidikan berkualitas di Jogja. PKBM Jogja satu ini menyelenggarakan program Paket A, Paket B, Paket C, taman bacaan, life skills, hingga pendidikan pemberdayaan perempuan. 

Dengan wawasan dan ilmu pengetahuan dari para pendidiknya, PKBM Panca Usaha berhasil mencetak generasi muda yang mampu meraih impiannya. Terbukti dengan banyaknya lulusan yang diterima di sekolah dan universitas negeri. 

PKBM Panca Usaha juga menerapkan dan membentuk pola pendidikan atau belajar mengajar dengan mengadaptasi teknologi informasi. Agar semua lulusannya bisa bersaing dengan lembaga pendidikan formal.

  • Alamat: Ngaran Ngemplak, Ngemplak, Balecatur, Kec. Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • No. Telp: 0812-8120-4845
  • Jam operasional: Senin – Minggu pukul 08.30 – 14.30 WIB

6. PKBM P. Diponegoro

Wisuda kelulusan PKBM P. Diponegoro Jogja, Sumber: pkbmpdiponegoro.sch.id
Wisuda kelulusan PKBM P. Diponegoro Jogja, Sumber: pkbmpdiponegoro.sch.id

Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) P. Diponegoro adalah tempat pendidikan non formal yang menyelenggarakan kegiatan belajar Paket A, Paket B, dan Paket C. Juga, menawarkan program lain seperti Taman Bacaan masyarakat (TBM). 

PKBM P. Diponegoro menawarkan pembelajaran secara fleksibel namun sesuai target kurikulum. Dengan kurikulum, keinginan belajar siswa, serta peran tenaga pendidik, banyak lulusan PKBM P. Diponegoro yang mampu meneruskan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. 

Hal ini tentu saja menjadi bukti bahwa PKBM P. Diponegoro begitu berkualitas dalam proses belajar mengajar yang diterapkan. 

  • Alamat: Jl. Sembego, Sembego, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
  • No. Telp: 0812-2790-733
  • Jam operasional: –

Itu dia beberapa opsi PKBM Jogja terbaik dan sudah terbukti reputasinya. Jangan ragu untuk memilih salah satunya, karena pada dasarnya semua tempat pendidikan memiliki tujuan menciptakan lulusan yang cerdas dan mampu bersaing di dunia luar.

Selain PKBM, kami juga memiliki informasi terkait rekomendasi les calistung Jogja terbaik dan berkualitas bagi Sedulur Yogyaku yang membutuhkan. Serta masih banyak lagi informasi menarik lainnya!

Bagi Sedulur Yogyaku yang sedang mencari informasi mengenai event apa saja yang akan diselenggarakan di Jogja, maka Sedulur Yogyaku bisa cek informasinya di kalender event Jogja.