Profil UIN Sunan Kalijaga, Kampus Negeri Berbasis Islam

Photo of author

Ditulis oleh Dila Arini

I'm the best served with coffee and a side of sarcasm

Memiliki julukan Kota Pelajar, tidak heran rasanya jika banyak sekali siswa di Indonesia bercita-cita berkuliah di Jogja. Dari banyaknya universitas, UIN Sunan Kalijaga merupakan salah satu yang paling terkenal, sehingga profil UIN Sunan Kalijaga pun banyak dicari.

Seperti namanya, kampus UIN Sunan Kalijaga mengusung basis Islam, baik dari penerapan cara belajar sehari-hari, hingga tambahan mata kuliah yang diberikan. Namun, jurusan UIN Sunan Kalijaga sebenarnya tidak terbatas pada ilmu keislaman saja.

Nah, jika Sedulur Yogyaku sedang mengincar universitas ini untuk melanjutkan studi berikut profil dan fakta mengenai UIN Sunan Kalijaga.

Profil UIN Sunan Kalijaga, Lengkap dan Sesuai Fakta

UIN Kalijaga, Sumber: kumparan.com
UIN Sunan Kalijaga, Sumber: kumparan.com

Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Jogja juga sering disingkat sebagai UIN Suka merupakan salah satu kampus terkenal di Jogja. Tak hanya masyarakat sekitar yang menempuh pendidikan disini, namun juga pelajar dari seluruh wilayah Indonesia.

Bukan sekadar terkenal, UIN Sunan Kalijaga juga memiliki sejarah panjang yang patut diperhitungkan. Sudah berdiri sejak tahun 1951 tepatnya tanggal 26 September, usia kampus ini sudah lebih dari 70 tahun saat ini.

Salah satu fakta yang mengesankan dari universitas Islam Jogja terbaik ini adalah sebagai Perguruan TInggi Agama Islam Negeri tertua di Indonesia. 

Sejarah Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga

Tokoh-tokoh pendiri UIN Sunan Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id
Tokoh-tokoh pendiri UIN Sunan Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id

Seperti yang sudah disebutkan tadi, kampus di Jogja ini mulai berdiri sejak tahun 1951. Dimana, masa perintisan dilaksanakan sejak tahun tersebut hingga 1960. Fakultas pertama yang dibentuk adalah Fakultas Agama Universitas Islam Indonesia (UII).

Tidak lama berselang, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) juga terbentuk. Munculnya IAIN ini merupakan kolaborasi antara PTAIN dan Perpres No. 34 tahun 1950, hingga penetapan Menteri Agama No. 1 Tahun 1957.

Tahapan selanjutnya setelah perintisan adalah Periode Peletakan Landasan, yang berlangsung selama tahun 1960-1972. Tahap pertama pada periode ini yakni meresmikan IAIN pada 24 Agustus 1960.

Selanjutnya, IAIN dipisah menjadi dua pada tahun 1963, yakni menjadi IAIN Jakarta dan IAIN Yogyakarta. Setelah melakukan banyak pertimbangan, IAIN Yogyakarta akhirnya diberi nama IAIN Sunan Kalijaga.

Pada periode ini, langkah besar makin banyak dilakukan. Dimana sarana dan prasarana kegiatan belajar mulai dibangun. Bahkan hingga perpindahan gedung di Jl. Marsda Adisucipto Yogyakarta.

Karena masih dalam tahap awal, sistem belajar yang diterapkan masih cukup bebas. Dimana, para mahasiswa bisa mengajukan diri untuk ikut ujian ketika merasa dirinya sudah cukup siap. Kurikulum yang digunakan pun masih mengacu pada Kurikulum Universitas Al-Azhar Mesir.

Periode selanjutnya dalam profil UIN Sunan Kalijaga ialah Peletakan Landasan Akademik, yang berlangsung selama tahun 1972-1996. Langkah besar periode ini ditandai dengan dibangunnya perpustakaan, gedung Fakultas Dakwah, Rektorat, hingga Program Pascasarjana.

Karena sudah semakin maju dan teratur, maka kurikulumnya pun mulai ada kemajuan. Pada tahap ini, sudah ada sistem semester semu hingga sistem kredit semester murni yang berjalan.

Terus berkembang, akhirnya dibentuklah fakultas baru. Fakultas tersebut antara lain Fakultas Dakwah, Fakultas Adab, Syari’ah, Ushuluddin hingga Tarbiyah. Pada tahun 193-1984, Program Pascasarjana juga sudah mulai dibuka.

Masuk ke Periode Keempat dalam sejarah UIN Sunan Kalijaga yang disebut dengan Periode Pemantapan Akademik Dan Manajemen. Periode ini berlangsung antara tahun 1996 hingga 2001.

Disini universitas terfokus untuk meningkatkan kualitas dosen hingga alumni. Tak heran, banyak sekali program studi pascasarjana yang diberikan pada dosen mereka.

Selanjutnya adalah periode kelima, dimana UIN Sunan Kalijaga melaksanakan Periode Pengembangan Kelembagaan. Tahapan ini berlangsung sejak tahun 2001 hingga 2010. Dimana disinilah IAIN Sunan Kalijaga diubah menjadi UIN Sunan Kalijaga.

Hal tersebut tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 50 tahun 2004. Yang kemudian perubahan tersebut dideklarasikan pada 10 Oktober 2004. Perubahan ini tentu memberikan kemajuan bagi UIN Sunan Kalijaga.

Sedangkan periode terakhir ialah Periode Kebersamaan dan Kesejahteraan. Tahap akhir ini berlangsung selama tahun 2010-2014. Disini, Organisasi Tata Kerja mendapatkan banyak perubahan demi kebaikan.

Visi, Misi dan Tujuan UIN Sunan Kalijaga Jogja

Visi dan Misi, Sumber: uin-suka.ac.id
Visi dan Misi, Sumber: uin-suka.ac.id

Berikut visi, misi dan tujuan salah satu kampus terbaik Jogja, Sunan Kalijaga:

Visi:

Unggul dan Terkemuka dalam Pemaduan dan Pengembangan Keislaman dan Keilmuan bagi Peradaban.

Misi:

  1. Memadukan dan mengembangkan studi keislaman, keilmuan, dan keindonesiaan dalam pendidikan dan pengajaran.
  2. Mengembangkan budaya ijtihad dalam penelitian multidisipliner yang bermanfaat bagi kepentingan akademik dan masyarakat.
  3. Meningkatkan peran serta institusi dalam menyelesaikan persoalan bangsa berdasarkan pada wawasan keislaman dan keilmuan bagi terwujudnya masyarakat madani.
  4. Membangun kepercayaan dan mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi.

Tujuan:

  1. Menghasilkan sarjana yang mempunyai kemampuan akademis dan profesional yang integratif-interkonektif.
  2. Menghasilkan sarjana yang beriman, berakhlak mulia, memiliki kecakapan sosial, manajerial, dan berjiwa kewirausahaan serta rasa tanggung jawab sosial kemasyarakatan.
  3. Menghasilkan sarjana yang yang menghargai dan menjiwai nilai-nilai keilmuan dan kemanusiaan.
  4. Menjadikan Universitas sebagai pusat studi yang unggul dalam bidang kajian dan penelitian yang integratif-interkonektif.
  5. Membangun jaringan yang kokoh dan fungsional dengan para alumni.

Fakultas di UIN Sunan Kalijaga

Bangunan fakultas UIN Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id
Bangunan fakultas UIN Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id

1. Fakultas Adab dan Ilmu Budaya

Meliputi Program Studi Bahasa dan Sastra Arab, Sejarah dan Kebudayaan Islam, Ilmu Perpustakaan, Sastra Inggris, Bahasa dan Sastra Arab dan Sejarah Peradaban Islam.

2. Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Meliputi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Bimbingan Konseling Islam, Pengembangan Masyarakat Islam, Manajemen Dakwah dan Ilmu Kesejahteraan Sosial.

3. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

Meliputi Program Studi Ekonomi Syariah, Perbankan Syariah, Akuntansi Syariah dan Manajemen Keuangan Syariah.

4. Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora

Meliputi Program Studi Psikologi, Sosiologi dan Ilmu Komunikasi.

5. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

Meliputi Program Studi Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Manajemen Pendidikan Islam,  Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Pendidikan Matematika, Pendidikan Biologi, Pendidikan Kimia dan lainnya.

6. Fakultas Syariah dan Hukum

Meliputi Program Studi Hukum Keluarga Islam, Perbandingan Madhab, Hukum Tata Negara Islam, Hukum Ekonomi Syariah, Ilmu Hukum dan Ilmu Syariah.

7. Fakultas Sains dan Teknologi

Meliputi Program Studi Matematika, Fisika, Kimia, Teknik Informatika, Biologi, Teknik Industri dan Informatika.

8. Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam

Meliputi Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam, Studi Agama-agama, Ilmu Qur’an dan Tafsir, Ilmu Hadis, Sosiologi Agama, Filsafat Agama dan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

Lokasi UIN Sunan Kalijaga Jogja

Lokasi UIN Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id
Lokasi UIN Kalijaga, Sumber: uin-suka.ac.id

Lokasi UIN Sunan Kalijaga tepatnya ada di Jl. Laksda Adisucipto, Papringan, Caturtunggal, Depok Sleman, Jogja. 

  • Nomor telepon: (0274) 512474
  • Akun Instagram: @uinsk

Itulah ulasan lengkap mengenai profil UIN Sunan Kalijaga, salah satu universitas dengan basis Islam terbaik yang ada di  Jogja. Oleh karenanya, ada tantangan tersendiri ketika ingin masuk ke dalam kampus ini.

Jika Sedulur Yogyaku masih mencari informasi mengenai universitas ataupun tempat bersejarah lain, bisa langsung mengaksesnya di laman Yogyaku. Semoga bermanfaat!