Memilih gedung pernikahan Jogja menjadi langkah penting dalam mewujudkan pernikahan yang berkesan. Karena gedung pernikahan yang tepat dapat memberikan kesan nyaman bagi pasangan pengantin dan para tamu.
Di samping itu, gedung pernikahan yang tepat juga mampu menciptakan suasana yang mendukung konsep pernikahan impian. Di Jogja, banyak gedung yang menawarkan paket pernikahan lengkap dengan berbagai fasilitas pendukungnya.
Dengan begitu, Sedulur Yogyaku bisa memilih gedung pernikahan sesuai preferensi dan kebutuhan. Agar bisa memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para tamu, sekaligus menciptakan momen istimewa yang dapat dikenang seumur hidup.
Rekomendasi Gedung Pernikahan di Jogja
Jogja menawarkan berbagai pilihan gedung pernikahan, dimana setiap gedung memiliki keunikan tersendiri yang bisa disesuaikan dengan konsep acara. Berikut adalah rekomendasi gedung pernikahan Jogja yang bisa dipertimbangkan, meliputi:
1. Gedung Madu Candhya
Gedung Madu Candhya adalah salah satu pilihan terbaik untuk menggelar acara pernikahan di Jogja. Khususnya bagi Sedulur Yogyaku yang menginginkan gedung dengan kapasitas besar.
Bisa dikatakan, gedung ini cukup luas, sehingga bisa menampung banyak tamu undangan. Lokasinya yang strategis dekat dengan pusat keramaian kota, membuat Gedung Madu Candhya mudah diakses dari berbagai penjuru arah.
Di samping itu, area parkir motor dan mobil di Gedung Madu Candhya juga luas. Sehingga para tamu tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan tempat parkir. Pun, gedung pernikahan Jogja satu ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas lainnya.
- Alamat: Jl. Madukismo, Padokan Lor, Tirtonirmolo, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 377049
2. Mandala Bhakti Wanitatama
Opsi gedung pernikahan Jogja selanjutnya adalah Mandala Bhakti Wanitatama. Gedung ini memiliki ruangan yang cukup luas dan mampu menampung hingga kurang lebih 500 orang.
Mandala Bhakti Wanitatama juga dilengkapi dengan penginapan di belakang gedung. Selain itu, tersedia pula ruang khusus untuk tamu VIP. Lokasi gedung sangat strategis berada di pinggir jalan raya, sehingga bisa dengan mudah diakses.
Gedung pernikahan satu ini juga menyediakan area parkir yang luas dan tertata secara rapi. Untuk urusan fasilitas, Mandala Bhakti Wanitatama dilengkapi dengan kamar mandi sampai mushola di dalamnya.
- Alamat: Jl. Laksda Adisucipto No.88, Demangan Baru, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 587818
3. Kalyana Resort
Apabila Sedulur Yogyaku menginginkan pernikahan di venue outdoor, Kalyana Resort bisa menjadi salah satu pilihan tepat. Terletak di kaki Gunung Merapi, Kalyana Resort menawarkan pemandangan yang memanjakan mata.
Sehingga mampu menciptakan nuansa alami dan romantis yang ideal untuk merayakan momen spesial, termasuk pernikahan. Meskipun lokasinya sedikit masuk dari jalan utama, Kalyana Resort tetap mudah diakses.
Sehingga para tamu tetap nyaman untuk sampai ke lokasi acara. Dengan berbagai fasilitasnya, pemandangan alamnya, dan nuansa sejuknya, tidak heran jika Kalyana Resort banyak dijadikan pilihan untuk menggelar acara wedding.
- Alamat: Jl. Kaliurang No.Km 22, RW.38, Banteng, Hargobinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: 0815-7870-7187
4. Khayangan Resort
Khayangan Resort juga bisa dijadikan pilihan untuk menggelar resepsi pernikahan dengan konsep outdoor dan intimate. Di sini menawarkan sebuah tempat dengan suasana asri dan sejuk.
Sehingga semua yang hadir bisa dengan nyaman merayakan momen spesial. Salah satu yang menjadi daya tarik dari Khayangan Resort yaitu terdapat sungai-sungai kecil yang mengalir di tengah-tengah area.
Keunikan inilah yang menambah pesona keindahan venue dan menciptakan suasana yang lebih romantis. Khayangan Resort juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk menunjang kelancaran wedding Sedulur Yogyaku.
- Alamat: Jl Balong , Ngepas Lor, Donoharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: 0822-2705-5151
5. Queen of The South Resort
Queen of The South Resort adalah hotel dengan pemandangan alam yang tidak kalah cantik untuk menggelar pernikahan. Terletak di kawasan Pantai Parangtritis, tempat ini menawarkan suasana romantis dengan pemandangan laut lepas.
Sehingga bisa menjadi alternatif yang ideal bagi Sedulur Yogyaku yang mendambakan pernikahan dengan background pantai, tetapi tidak ingin jauh-jauh sampai ke Bali.
Apalagi Queen of The South Resort menyajikan pemandangan matahari tenggelam yang memukau. Tentu momen ini menciptakan momen istimewa dan sempurna untuk upacara pernikahan Sedulur Yogyaku.
- Alamat: Komplek Kawasan Wisata Pantai Parangtritis, Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 367136
6. Hotel Tentrem Yogyakarta
Hotel Tentrem bisa menjadi salah satu opsi gedung pernikahan di Jogja yang menyuguhkan bangunan dengan desain mewah. Hotel Tentrem memiliki ballroom yang cukup luas untuk menampung banyak tamu undangan.
Di samping itu, desain interior bangunannya bergaya modern yang akan menciptakan kesan glamour dan romantis yang sempurna untuk hari spesial Sedulur Yogyaku dan pasangan.
Lokasi hotelnya yang strategis dan mudah diakses, menjadikan Hotel Tentrem Yogyakarta sebagai pilihan ideal bagi pasangan yang ingin melangsungkan pernikahan di tengah suasana kota.
- Alamat: Jl. P. Mangkubumi No.72A, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 6415555
7. Sumberwatu Heritage Resort
Sumberwatu Heritage juga bisa menjadi opsi untuk melangsungkan pernikahan dengan konsep outdoor. Venue pernikahan yang mengusung konsep tradisional Jogja ini memiliki dua lokasi outdoor, yaitu di area pendopo dan di area Joglo.
Venuenya memiliki kapasitas yang cukup luas dan bisa menampung hingga 500 tamu undangan. Di samping itu, Sumberwatu Heritage Resort juga menyediakan area privat, apabila ingin melangsungkan wedding yang lebih intimate.
Sumberwatu Heritage Resort menawarkan pemandangan indah berlatarkan gagahnya Gunung Merapi dan keindahan Kota Jogja. Sehingga sangat cocok dijadikan pilihan untuk menciptakan momen berkesan pada pesta pernikahan.
- Alamat: Dusun Sumberwatu, RT.02/RW.01, Dowang Sari, Sambirejo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 4469277
8. Royal Ambarrukmo Hotel
Berbicara tentang gedung pernikahan di Jogja, tidak lengkap apabila tidak menyertakan Royal Ambarukmo Hotel dalam daftarnya. Hotel ini sangat cocok untuk melangsungkan acara pernikahan dengan konsep yang glamour.
Ballroom di Hotel Royal Ambarrukmo memiliki gaya arsitektur klasik dengan ornamen-ornamen pendukung yang mewah. Sehingga Sedulur Yogyaku akan merasakan vibe pernikahan ala bangsawan.
Kapasitas dari Royal Ambarrukmo juga cukup besar. Setidaknya ballroom Royal Ambarrukmo Hotel mampu menampung 750-2000 tamu undangan. Itulah mengapa gedung pernikahan Jogja satu ini sangat direkomendasikan.
- Alamat: Jl. Laksda Adisucipto No.81, Ambarukmo, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 488488
9. Omah Pakem
Omah Pakem adalah wedding venue dengan pemandangan alam yang dibalut dengan budaya khas Jawa. Omah Pakem bisa menjadi alternatif bagi Sedulur Yogyaku yang ingin melangsungkan pernikahan berlatarkan Gunung Merapi.
Venue ini juga menawarkan suasana yang tenang dan asri, membuat setiap momen menjadi terasa lebih intim dan berkesan. Omah Pakem cukup luas dan bisa menampung hingga 500 tamu undangan.
Selain itu, Omah Pakem memiliki area parkir luas dan mudah diakses. Setidaknya harus menyiapkan sekitar 35-50 juta untuk bisa menggunakan venue ini. Harga yang ditawarkan worth itu untuk pemandangan yang didapatkan.
- Alamat: Pakem, Jl. Cangkringan No.Km. 1.8, Padukan, Pakembinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: 0811-2959-599
10. nDalem Ngabean Resto
Satu lagi gedung pernikahan Jogja yang bisa dijadikan pilihan adalah nDalem Ngabean Resto. nDalem Ngabean Resto sangat cocok bagi Sedulur Yogyaku yang ingin melangsungkan pernikahan dengan venue khas keraton.
nDalem Ngabean Resto memadukan arsitektur klasik dengan keindahan ornamen tradisional. Sehingga akan memberikan kesan tradisional yang kental. Kapasitas venuenya juga cukup luas dan bisa menampung hingga ratusan tamu.
Selain di area pendoponya, nDalem Ngabean Resto memiliki area outdoor yang juga bisa digunakan untuk resepsi dengan nuansa lebih terbuka. Jadi, Sedulur Yogyaku bisa menyesuaikannya dengan konsep acara pernikahan.
- Alamat: Jl. Ngadisuryan No.6, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
- No. Telp: (0274) 419199
Itulah rekomendasi gedung pernikahan Jogja yang bisa dijadikan pertimbangan. Dari penjelasan di atas, bisa dilihat bahwa tidak hanya objek wisata Jogja saja yang banyak. Melainkan venue-venue pernikahan juga tidak kalah banyak.
Sehingga, Sedulur Yogyaku bisa memilih gedung atau venue pernikahan sesuai dengan wedding dream, baik di indoor maupun outdoor. Semoga informasi yang kami bermanfaat bagi Sedulur Yogyaku yang sedang mencari gedung pernikahan!