Tempat outbound di Jogja yang murah banyak dicari, karena outbound menjadi kegiatan yang cukup populer akhir-akhir ini.
Outbound menggabungkan antara petualangan dan tantangan, sehingga menjadi pilihan tepat untuk individu/kelompok yang ingin mengembangkan keterampilan tim, memperkuat hubungan interpersonal, dan meningkatkan rasa percaya diri.
Di Yogyakarta sendiri, sebenarnya ada banyak sekali penyedia jasa outbound yang menarik dan mengasyikkan. Sehingga mampu memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pesertanya. Kebanyakan kegiatan outbound ini diselenggarakan di tempat wisata yang memang sudah populer.
7 Penyedia Jasa Outbound Murah di Jogja
Dalam artikel ini, Yogyaku akan mengulas 7 penyedia jasa outbound terbaik di Kota Yogyakarta, sehingga bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan saat akan menyelenggarakan kegiatan tersebut.
1. Outbound Goa Pindul
Daya tarik utama dari tempat wisata Gua Pindul yaitu gua-gua dengan tampilan menakjubkan dan tubing yang mampu memacu adrenalin. Selain menawarkan destinasi wisata alam, di sini juga menyediakan paket outbound Jogja murah yang seru dan menantang.
Bersama pendamping profesional, peserta outbound bisa mencoba berbagai aktivitas. Misalnya saja seperti permainan air, river crossing hingga hiking.
Program outbound di sini juga memberikan penekanan pada kelestarian alam dan lingkungan, sehingga peserta bisa mengetahui pentingnya menjaga keindahan alam.
- Alamat : Seropan, Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55891
- Telepon : 0818-0407-8555
- Jam buka : Buka setiap hari pukul 07.00 sampai 16.00
2. De Jogja Adventure Outbound
De Jogja Adventure Outbound menawarkan berbagai macam aktivitas dan pengalaman seru di alam terbuka untuk meningkatkan kolaborasi tim, menambah rasa percaya diri, dan mengembangkan keterampilan dalam lingkungan yang menantang.
Tempat favorit untuk menggelar kegiatan outbound yaitu beberapa desa wisata di Sleman. Aktivitas seru yang ditawarkan oleh De Jogja Adventure Outbound juga bervariasi.
Diantaranya meliputi paintball, rafting, high rope course, flying fox, wall climbing, hingga team building game yang berisi tentang berbagai macam permainan dan tantangan.
- Alamat : G9, RT 05/RW 36, Dayakan, Sardonoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
- Telepon : 0858-0022-2108
- Jam buka : Buka hari Senin sampai Jumat pukul 08.00 sampai 17.00
3. Kuda Tour Outbound Jogja
Rekomendasi tempat outbound Jogja murah yang selanjutnya ada Kuda Tour. Mereka menyediakan paket outbound sesuai dengan kebutuhan seperti paket 1 hari penuh, paket 2 hari 1 malam, atau paket lain dengan waktu yang lebih lama.
Mengikuti outbound bersama Kuda Tour Outbound Jogja akan membuat Anda memiliki pengalaman yang berkesan. Tentu saja permainan yang dibuat akan memiliki manfaat bagi semua peserta seperti membangun kerjasama tim, meningkatkan skill komunikasi, berlatih mengatasi tantangan, dan masih banyak lagi lainnya.
- Alamat : Jalan Kyai Haji Ahmad Munajah Yogyakarta Nomor 6, RT 5 RW 23, Corongan, Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55282
- Telepon : ( 0274) 2806349
- Jam buka : Buka setiap hari pukul 07.00 sampai 22.00
4. Tripjogja
Jika Sedulur Yogyaku sedang mencari paket outbound di Jogja yang murah, maka tidak boleh melewatkan Tripjogja. Tripjogja merupakan perusahaan layanan jasa outbound yang mahir dalam menyusun kegiatan untuk team building , fun outbound, amazing race, dan berbagai macam event lainnya.
Meskipun menawarkan paket outbound dengan harga murah, akan tetapi Tripjogja didukung oleh tim berpengalaman lebih dari 5 tahun yang sudah bersertifikasi. Oleh karena itu, tak heran jika mereka mampu menghadirkan konsep acara yang sesuai keinginan masing-masing pelanggan.
- Alamat : Tambak Mas, Jalan Ngapak – Kenteng, Jalan Sumberan Km 1, Sumberan, Ngestiharjo Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55182
- Telepon : 0853-2782-0111
- Jam buka : Buka hari Senin sampai Jumat pukul 08.00 sampai 17.00
5. Thana Outbound and Travel Wisata
Thana Outbound and Travel Wisata menyediakan berbagai macam paket kegiatan outdoor maupun indoor sesuai dengan permintaan Anda. Tentu saja fasilitas yang tersedia sangat lengkap dan memadai, sehingga Anda tidak perlu ragu jika menggunakan jasa dari mereka untuk acara outbound komunitas maupun kantor.
Meskipun peralatannya lengkap, namun harga paket yang ditawarkan sangat terjangkau. Sehingga sangat cocok untuk semua kalangan baik pelajar, karyawan, maupun komunitas tertentu.
- Alamat : Jalan Pogung Kidul, Pogung Kidul, Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284
- Telepon : 0812-9659-2096
- Jam buka : Buka hari Senin sampai Jumat pukul 07.00 sampai 17.00
6. Labiru Tour
Labiru Tour menyediakan berbagai macam paket outbound seperti corporate outbound dengan durasi 2 hari 1 malam, corporate outbound dengan durasi 3 hari 2 malam, atau corporate outbound dengan durasi cukup satu hari. Selain untuk kantor, ada juga paket outbound untuk siswa ataupun keluarga.
- Alamat : LRI Building, Jalan Sisingamangaraja Nomor 80A, Brontokusuman, Mergangsan, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153
- Telepon : 0821-3482-0228
- Jam buka : Buka Senin sampai Sabtu pukul 09.00 sampai 16.00 (hari Minggu libur)
7. Indo Outbound
Rekomendasi jasa outbound Jogja murah yang terakhir yaitu Indo Outbound. Mereka menawarkan banyak sekali pilihan paket outbound dengan harga terjangkau. Jadi Anda bisa menentukan paket mana yang paling sesuai dengan budget.
Selain itu operator outbound telah memiliki sertifikasi pemandu outbound, sehingga untuk kemampuan dan kompetensinya sudah tidak perlu diragukan lagi, karena bisa dipastikan mereka mampu memberikan pelayanan yang maksimal.
- Alamat : Jalan Kaliurang Nomor 3, Kayen, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55283
- Telepon : 0852-2825-2262
- Jam buka : Buka hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 sampai 16.00
Jasa outbound murah di Jogja yang sudah disebutkan di atas rata-rata menyediakan paket lengkap dengan instruktur, peralatan yang diperlukan selama outbound, dan makanan atau snack. Namun untuk informasi lebih lengkapnya, Sedulur Yogyaku bisa menghubungi nomor yang tertera.