8 Rekomendasi Tempat Sewa Alat Camping Jogja, Paling Lengkap!

Photo of author

Ditulis oleh Ichsan Said

An avid learner constantly seeking knowledge. Currently freelancing at Zeka Digital as SEO Content Writer. Enjoying writing, reading and exercising. Interesting in new things that aid in developing personal skills and abilities.

Dengan adanya sewa alat camping Jogja, tak perlu lagi membeli atau membawa perlengkapan berat dari rumah. Hal ini tentunya dapat membuat camping semakin nyaman dan menyenangkan.

Perlengkapan camping yang tersedia pun cukup lengkap. Mulai dari tenda hingga peralatan masak outdoor. Semua peralatan tersebut tentunya sudah siap pakai untuk berbagai kebutuhan camping.

Penasaran mana saja sewa alat camping di Jogja yang bisa menjadi pilihan Sedulur Yogyaku? Simak ulasannya!

Rekomendasi Tempat Sewa Alat Camping Jogja 

Liburan yang asyik dan menyenangkan tentu menjadi keinginan siapa saja. Terlebih, disaat liburan dan merencanakan untuk camping. Peralatan camping pastinya menjadi keperluan utama yang perlu dipersiapkan.

Tak perlu khawatir akan hal tersebut, karena Sedulur Yogyaku mudah mendapatkannya di sewa alat camping Jogja. Berikut ini beberapa rekomendasi tempat sewanya:

1. Hijrah Adventure

Hijrah Adventure, Sumber: instagram @hijrah_adventure
Hijrah Adventure, Sumber: instagram @hijrah_adventure

Telah memulai jasa sewa alat camping dari tahun 2017 hingga sekarang. Membuat Hijrah Adventure tak perlu diragukan lagi akan pelayanannya. Ditambah dengan kelengkapan peralatan camping yang disediakan.

Tentunya, semua kebutuhan camping ke pantai, gunung, alam, dan lain-lain. Semuanya tersedia dan bisa disesuaikan dengan camping yang dibutuhkan. Harga sewanya pun cukup terjangkau. 

  • Alamat: Jl. Imogiri Timur KM 15, Bendo, Wukirsari, Kec. Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 09.00-16.00 WIB
  • No. Hp: 087819983545

2. Savana Adventure

Berbagai perlengkapan camping, Sumber: berempat.com
Berbagai perlengkapan camping, Sumber: berempat.com

Pelayanan yang diberikan tidak jauh berbeda seperti, sewa tenda Jogja yang terkenal akan keramahannya. Tidak hanya itu saja, peralatan camping yang disediakan pun cukup lengkap. Mulai dari tenda, outfit, hingga peralatan masak outdoor.

Proses sewanya pun cukup mudah dan tidak ribet. Karena bisa dilakukan via telepon atau whatsapp untuk pemesanan alat camping. Praktis dan mudah bagi para traveller dikala liburan santai dan ingin camping dimana saja. 

  • Alamat: Karang Tempel RT 42, Area Sawah, Pendowoharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 09.00-16.00 WIB
  • No. Hp: 08882684251

3. Garlid Adventure

Garlid Adventure, Sumber: instagram @garlidadventure.jogja
Garlid Adventure, Sumber: instagram @garlidadventure.jogja

Bila sudah memiliki sebagian alat camping dan ingin melengkapinya, Garlid Adventure bisa menjadi pilihannya. Karena di sini tersedia penyewaan per item peralatan camping. Selain itu, ada juga paketan penyewaan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Harga sewanya pun cukup terjangkau dan ramah bagi pelajar atau mahasiswa. Terkhusus, bagi keluarga yang suka camping, tetapi memiliki budget yang pas-pasan. Tidak salah bila memilih Garlid Adventure sebagai tempat sewa alat camping pilihan.

  • Alamat: Jl. Imogiri Barat KM.5 Pandeyan RT 04, Bangunharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 08.00-21.00 WIB 
  • No. Hp: 08978226488

4. RcK Adventure Rental

RcK Adventure Rental, Sumber: instagram @rck_adventure
RcK Adventure Rental, Sumber: instagram @rck_adventure

Kelengkapan alat sewa camping Jogja yang tak perlu diragukan lagi. Semua kebutuhan peralatan camping yang diperlukan siap untuk dipenuhi. Karena RcK Adventure Rental menyediakan semua jenis peralatan mulai dari tenda dome, kursi santai, sleeping bag, nesting, hingga matras.

Dengan peralatan camping yang lengkap, tentu tak perlu repot lagi. Hal ini tentunya dapat membuat liburan menjadi lebih menyenangkan. Serta, tak perlu membutuhkan banyak waktu untuk mempersiapkan peralatan camping.

  • Alamat: Jl. Sorogenen No.62, RT.34/RW.09, Sorosutan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 08.00-21.00 WIB
  • No. Hp: 085888842188

5. Go! Adventure

Go Adventure, Sumber: instagram @go.adventure
Go Adventure, Sumber: instagram @go.adventure

Proses mudah, cepat, dan fasilitas sewa lengkap. Inilah yang bisa Sedulur Yogyaku rasakan menyewa peralatan camping di Go! Adventure. Tinggal tentukan saja destinasi wisata mana yang menjadi tempat untuk camping.

Semua peralatan siap disajikan dan menyesuaikan dengan kebutuhan. Harga sewa yang diberikan pun cukup terjangkau. Tersedia juga peralatan paketan bila ingin lebih hemat, ketika liburan bareng teman atau keluarga.

  • Alamat: Jl. Garuda No.96, Pringgolayan, RT 11, RW 44, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: 08.00-21.00 WIB
  • No. Hp: 087765909077

6. Sewa Alat Camping Timoho

Sewa alat camping Timoho, Sumber: instagram @paramount.adventure.jogja
Sewa alat camping Timoho, Sumber: instagram @paramount.adventure.jogja

Tak perlu takut tidak bisa mengunjungi tempat camping di Jogja karena peralatan yang tidak memadai. Karena di Sewa Alat Camping Timoho kapan saja bisa melakukan penyewaan. Hal ini tentu dikarenakan tersedianya layanan sewa 24 jam.

Peralatan sewa camping yang disediakan pun cukup lengkap, mulai dari peralatan tidur, makan, hingga bersantai. Tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan camping yang diperlukan.

  • Alamat: Gg. Upakarti, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: 24 jam
  • No. Hp: 085385612209

7. Pancalable Adventure

Pancalable Adventure, Sumber: instagram @pancalableadventure
Pancalable Adventure, Sumber: instagram @pancalableadventure

Pancalable Adventure adalah jasa persewaan alat outdoor, hiking, trekking, camping, dan mountaineering Jogja. Jasa sewa yang sudah terkenal akan keramahan dan kelengkapan peralatan yang disediakan.

Tidak heran, bila tempat sewa peralatan camping yang satu ini memiliki banyak pelanggan. Terutama, dikalangan mahasiswa yang suka berwisata di alam. Selain itu, paketan sewa peralatannya juga cukup affordable dan worth it.

  • Alamat: Jl. STM Pembangunan No.20F RT07, RW.03, Santren, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 08.00-21.00 WIB
  • No. Hp: 085155246024

8. Anak Rimba Adventure

Anak Rimba Adventure, Sumber: anakrimba-adventure.com
Anak Rimba Adventure, Sumber: anakrimba-adventure.com

Dari beberapa jasa penyewaan alat camping, Anak Rimba Adventure bisa dikatakan paling lengkap. Dikarenakan peralatan yang dimiliki mulai dari alat kegiatan outdoor hingga alat keamanan. Kegiatan apapun selain camping, seperti panjat tebing alatnya tersedia untuk disewakan.

Begitu juga alat camping untuk di pantai Jungwok Jogja, seperti tenda dan alat masak. Anak Rimba Adventure memiliki peralatannya cukup lengkap. Tinggal sesuaikan saja peralatan camping mana saja yang dibutuhkan semuanya tersedia.

  • Alamat: Jl. Samirono Baru No.56, Samirono, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 
  • Jam buka: 09.00-21.00 WIB
  • No. Hp: 085228706070

Dengan mengetahui tempat sewa alat camping Jogja, tentu lebih memudahkan Sedulur Yogyaku mempersiapkannya. Hal ini pastinya membuat camping terasa lebih asyik dan menyenangkan. Karena semua peralatan camping yang dibutuhkan cukup disewa saja.

Bila Sedulur Yogyaku membutuhkan referensi tempat camping yang asyik, informasi lengkapnya tersedia di laman Yogyaku!