Sebagai salah satu kota dengan tempat wisata yang banyak dan menarik, tidak heran rasanya jika orang banyak yang mencatat Jogja sebagai salah satu kota paling ingin dikunjungi. Apalagi kini desa wisata di Jogja sudah semakin banyak.
Secara sederhana, desa wisata adalah sebuah desa atau kawasan pedesaan yang memiliki suasana asli desa. Baik untuk sosial budaya, segi ekonomi, adat istiadat, arsitektur bangunan hingga keseharian penduduknya.
Nah, bagi Sedulur Yogyaku yang ingin mengeksplor sisi lain dari wisata di Jogja, berikut beberapa rekomendasi desa wisata di jogja terbaik yang bisa dikunjungi.
Alasan Mengapa Desa Wisata Mengasyikkan untuk Liburan
Di tengah banyaknya tempat wisata hits nan kekinian, mungkin beberapa orang masih ragu untuk mengunjungi desa wisata. Padahal, berkunjung ke tempat ini bisa memberikan pengalaman baru dan menarik lho.
Salah satu alasan mengapa sebaiknya sesekali Kamu berwisata ke desa wisata adalah bisa langsung merasakan keajaiban alam dan budaya yang otentik.
Alasan lain adalah menemukan nuansa dan suasana baru yang lebih adem, membumi, dan lebih apa adanya tanpa ambisi yang terlalu tinggi.
Rekomendasi Destinasi Desa Wisata di Jogja, Unik dan Menjunjung Budaya
Dikenal sebagai salah satu daerah yang masih menjunjung tinggi budaya dan adat istiadat, tidak heran rasanya jika Jogja memiliki banyak desa wisata. Apalagi, kini pemerintah juga semakin gencar memajukan desa yang memenuhi syarat sebagai desa wisata.
Langsung saja, berikut beberapa desa wisata di Jogja yang rasanya sayang untuk dilewatkan.
1. Desa Wisata Sosromenduran
Masuk dalam salah satu desa wisata di Jogja popular karena lokasinya yang mudah untuk dijangkau, desa ini memang menyimpan keunikannya tersendiri. Disini, pengunjung bisa mengeksplor kerajinan, seni budaya hingga kuliner otentiknya.
Ketika sudah berada disini, tidak afdol rasanya jika tidak menemui Pak Slamet Hadiprayitno atau yang sering dipanggil dengan nama Pak Pong. Beliau adalah seorang perajin barongsai, dan memiliki banyak sekali kisah menarik tentang Desa Sosromenduran.
Karena ada banyak sekali turis yang mampir dan mengeksplor kawasan ini, maka Desa Sosromenduran memiliki julukan khusus, yakni Kampung Turis.
- Alamat: Jl, Sosrowijayan No. 69. Sosromenduran Gedong Tengen, Kota Yogyakarta
- Jam Buka: Mulai jam 09.00
- Contact Person: Edy Subagio 0821 1355 213
2. Desa Wisata Ledok Sambi
Bagi Sedulur Yogyaku yang mulai merasa rindu dengan suasana asri bak di hutan, desa wisata satu ini akan menjadi tempat yang tepat dikunjungi. Sebab, lokasinya berada di hamparan lembah kali kuning dengan pemandangan ladang, rerumputan dan sawah.
Selain itu, dari sini para pengunjung juga bisa memandangi Puncak Merapi yang gagah nan indah. Sungguh sebuah tempat healing terbaik untuk menghilang sejenak dari hiruk pikuk dan macetnya jalanan kota.
Di sini, Sedulur Yogyaku juga bisa berkemah dengan menyewa lahannya terlebih dahulu. Tanpa perlu membawa peralatan yang seabrek, Kamu juga bisa langsung menyewa peralatannya saja.
- Alamat: Jl. Kaliurang Km. 20, Sleman, Yogyakarta
- Jam Buka: 09.00 – 16.30
- Contact Person: –
3. Desa Wisata Warungboto
Berada di sekitar Petilasan Umbul Warungboto, desa wisata ini tentu sudah tidak asing lagi di telinga. Terlebih kini desa wisata ini juga sudah bekerja sama dengan Kebun Raya Gembira Loka dan XT Square.
Beberapa destinasi menarik yang ada disini ialah Situs Bangunan Cagar Budaya Tuk Umbul dan Pabrik Wojo. Keduanya sama-sama memiliki keunikannya sendiri.
Selain itu, ada juga seni pertunjukan rakyat seperti Kesenian Ketoprak, Seni Karawitan, Seni Pertunjukan Guyon Maton, Seni Sastra Jawa Macapat, Kesenian Reog dan masih banyak lagi yang lainnya.
- Alamat: Balai, Jl. Umbul Raya RT. 38 RW 09, Warungboto, Kec. Umbulharjo, Yogyakarta
- Jam Buka: 08.00 – 16.00
- Contact Person: Antoro 0812 2739 5569
4. Desa Wisata Tanjung
Bagi Sedulur Yogyaku yang memiliki ketertarikan tersendiri dengan bangunan tradisional, maka desa wisata di Jogja yang tidak boleh dilewatkan adalah Desa Tanjung.
Di desa ini terdapat banyak rumah joglo yang indah dan masih berdiri dengan kokoh. Selain itu, kehidupan sehari-hari warganya yang sebagian besar adalah petani juga menarik untuk disaksikan.
Ditambah lagi ada beberapa sungai yang mengalir dengan tenang dan bersih disini. Sungguh perpaduan yang sempurna bagi siapa saja yang sedang mencoba lepas dari hiruk pikuk kesibukan kehidupan di kota.
- Alamat: Desa Tanjung, Ponason, Donoharjo, Kec. Ngaglik, Kab. Sleman Yogyakarta
- Jam Buka: Buka 24 jam
- Contact Person: –
5. Desa Wisata Tamansari
Desa atau Kampung Wisata Tamansari sebenarnya termasuk dalam salah satu wisata low budget di Jogja karena tiketnya yang murah. Namun, potensi dan keunikannya sangat beragam sehingga menarik untuk dikunjungi.
Bukan hanya sekadar jalan-jalan biasa, pengunjung yang datang kesini juga akan menemukan beberapa tempat bersejarah, seperti Gapura Agung Taman Sari.
Beberapa spot ikonik yang ada di Desa Wisata Tamansari adalah Umbul Binangun, Sumur Gumuling, Gedhong Gapura Panggung dan ada juga Gedung Kenongo.
- Alamat: Patehan, Kec. Kraton, Yogyakarta
- Jam Buka: 09.00 – 15.00
- Contact Person: Ibnu Titianto 0817 265343
6. Desa Wisata Wukirsari
Ketika sudah sampai di Jogja, rasanya tidak ada salahnya jika Sedulur Yogyaku sekaligus mengintip pembuatan batik. Ya, JOgja memang menjadi salah satu sentra batik di Indonesia.
Di Desa Wisata Wukirsari tepatnya kawasan Giriloyo, terdapat tempat pembuatan batik yang bisa dilihat dan ditanya-tanya perihal pembuatan batik. Selain itu, di kawasan ini juga terdapat beberapa spot untuk menikmati wisata religi.
Secara konsep, Desa Wisata Wukirsari fokus pada pengembangan eco wisata dan edu wisata. Tidak mengherankan jika destinasi wisata ini semakin ramai dari waktu ke waktu.
- Alamat: Kelurahan wukirsari, Kec. Imogiri, Kab, Bantul Yogyakarta
- Jam Buka: 09.00 – 16.00
- Contact Person: –
7. Desa Wisata Manding
Desa wisata di Jogja yang juga direkomendasikan adalah Desa Wisata Manding. Biasanya, tujuan utama orang kesini adalah berburu souvenir dan printilan dari kulit. Karena memang, disini banyak pengrajin kulit yang membuat berbagai macam souvenir dengan bahan baku tersebut.
Beberapa barang berbahan dasar kulit yang paling banyak dicari adalah dompet, tas hingga jaket dan juga ikat pinggang. Bagian menarik dari kawasan ini adalah deretan rumah warga setempat yang memamerkan hasil karya kerajinan kulit mereka.
Ketika berniat untuk berbelanja disini, tidak ada salahnya untuk menawar harga yang sudah ditawarkan sebelumnya. Namun, pastikan menawar dengan harga yang wajar ya demi menghargai karya pengrajin setempat.
- Alamat: Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 118, Manding, Sabdodadi, Kec. Bantul, Kab, Bantul, Yogyakarta
- Jam Buka: 09.00 – 20.00
- Contact Person: (0274) 6662191
Itulah beberapa Desa wisata di Jogja yang sangat recommended untuk dikunjungi ketika sedang memiliki waktu. Selain dari beberapa desa yang sudah disebutkan tadi, namun Yogyakarta masih memiliki desa wisata lainnya, seperti Desa Wisata Nglanggeran.
Jika Sedulur Yogyaku masih mencari rekomendasi tempat wisata lain yang tidak kalah menariknya, maka bisa langsung mengaksesnya di lama Yogyaku. Selamat berselancar!